Tiga perusahaan investor besar asal negeri Paman Sam terpantau getol membeli saham PT Aneka Tambang Tbk (ANTM) selama sepekan terakhir.
Blackrock sebagai salah satu perusahaan manajer investasi terbesar di dunia, mencatatkan penambahan saham paling signifikan dengan total akumulasi sebesar 6.982.002 lembar saham.
Perusahaan ini melakukan pembelian terbesar pada tanggal 11 Oktober 2024, dengan jumlah 4.860.200 lembar saham. Kemudian, pada 14 Oktober 2024, Blackrock kembali menambah kepemilikan saham ANTM sebanyak 2.558.000 lembar.
Namun, pada 15 Oktober 2024 terjadi pengurangan kepemilikan saham sebesar 436.198 lembar.
Selain Blackrock, WisdomTree yang merupakan perusahaan penyedia produk investasi berbasis di New York, Amerika Serikat, juga melakukan pembelian saham ANTM pada periode yang sama.
WisdomTree Inc tercatat menambah kepemilikan sebesar 280.552 lembar saham pada 9 Oktober 2024. Tidak ada aktivitas tambahan pembelian atau penjualan saham oleh WisdomTree setelah tanggal tersebut hingga 15 Oktober 2024.
Van Eck Associates Corp juga menjadi salah satu perusahaan asing yang melakukan penambahan kepemilikan saham ANTM selama periode ini.
Van Eck yang terkenal sebagai portofolio investasi komoditas dan sumber daya alam menambah 184.900 lembar saham pada 11 Oktober 2024, tanpa aktivitas pembelian atau penjualan lainnya hingga 15 Oktober 2024.
Penambahan yang dilakukan oleh Van Eck ini menambah total kepemilikan mereka di ANTM, namun volumenya lebih kecil dibandingkan dengan akumulasi yang dilakukan oleh Blackrock dan WisdomTree.
Berikut rincian pembelian saham ANTM oleh investor besar AS selama sepekan yang berakhir 15 Oktober 2024 :
Secara keseluruhan, saham ANTM sudah diborong asing di pasar reguler dalam sepekan mencapai Rp79,68 miliar.
Sementara itu, harga saham ANTM bertengger di Rp1.585 per lembar, sampai sesi I hari ini, Rabu (16/10/2024) terkontraksi 0,32%, tetapi dalam sepekan saham emiten pelat merah yang bergerak di bidang emas dan nikel ini sudah merangkak naik 5,28%, sementara dalam sebulan sudah melesat 16,85%.