Arsip – Pemain Persebaya Surabaya Francisco Rivera melakukan selebrasi usai mencetak gol ke gawang Borneo FC pada pertandingan pekan ke-16 BRI Liga 1 Indonesia di Stadion GBT Surabaya, Jumat (20/12/2024)
Persebaya unggul di laga ini berkat gol yang dicetak oleh Francisco Rivera di babak kedua.
Hasil ini membuat Persebaya terus menempel Dewa United di peringkat dua. Persebaya menempati peringkat tiga dengan 47 poin, hanya kalah dua angka dari Dewa United.
Sedangkan PSM Makassar gagal menggeser Bali United dari urutan kelima. PSM saat ini masih menduduki posisi ke-6 dengan 39 poin, tertinggal satu angka dari Bali United.
Berstatus sebagai tim tamu tidak membuat Persebaya gentar di laga ini. Pasukan Paul Munster itu mencoba menekan di 10 menit awal pertandingan.
Namun, PSM berhasil keluar dari tekanan dan balik mendominasi penguasaan bola dan membombardir pertahanan Bajul Ijo.
PSM beberapa kali menciptakan peluang berbahaya ke gawang Persebaya. Namun, penyelesaian akhir masih kurang baik.
Persebaya sendiri beberapa kali mengancam melalui serangan balik cepat ke gawang PSM.
Pada akhir babak pertama, PSM memiliki peluang emas untuk mencetak gol melalui tembakan keras Daisuke Sakai dari luar kotak penalti, tetapi bola masih bisa ditangkap oleh kiper Ernando Ari. Skor 0-0 bertahan hingga turun minum.
Laga berjalan cukup seru di babak kedua karena terjadi jual beli serangan yang intens di antara kedua kesebelasan.
Persebaya sukses memecahkan kebuntuan pada menit ke-64. Sebuah umpan terobosan Bruno Moreira berhasil diselesaikan oleh Francisco Rivera menjadi gol. The Green Force unggul 1-0 dari tuan rumah.
Tertinggal 1-0, PSM mencoba meningkatkan intensitas serangan mereka. Namun, Persebaya juga memberikan perlawanan yang sengit.
Hingga akhir pertandingan, PSM terus menekan. Namun, Persebaya mampu mempertahankan keunggulan 1-0 mereka hingga peluit panjang dibunyikan.
Susunan Pemain PSM Makassar (4-2-3-1): Reza Arya Pratama; Victor Luiz, Aloisio Soares, Daffa Salman, Syahrul Ramadhan; Latyr Fall, Akbar Tanjung; Nermin Haljeta, Daisuke Sakai, Victor Dethan; Albertine Pereira
Persebaya Surabaya (4-4-2): Ernando Ari; Ardi Idrus, Dime Dimov, Slavko Damjanovic, Arief Catur; Bruno Moreira, Dejan Tumbas, Mohammed Rashid, Mikael Tata; Francisco Rivera, Rizky Dwi.
Menteri Perhubungan Dudy Purwagandhi saat bertemu Gubernur Jatim dan Wakil Gubernur Jatim Khofifah Indar Parawansa-Emil Elestianto Dardak di Surabaya, Jumat (7/3/2025).
Menteri Perhubungan Dudy Purwagandhi mengumumkan bahwa pemerintah memberikan diskon tarif pesawat 13-14 persen untuk pemesanan tiket mulai 1 Maret hingga 7 April 2025.
Menhub di Gedung Negara Grahadi Surabaya, Jumat mengatakan diskon ini berlaku bagi penerbangan dengan jadwal keberangkatan antara 24 Maret hingga 7 April 2025.
“Kami harap ini bisa membantu masyarakat dalam mengakses transportasi udara dengan harga yang lebih terjangkau,” kata Dudy.
Pemerintah juga mengimbau masyarakat untuk merencanakan perjalanan mudik dengan baik guna menghindari kepadatan lalu lintas serta memastikan perjalanan yang aman dan nyaman selama periode Lebaran 2025.
Menhub menyatakan bahwa pemerintah pusat dan daerah terus berkoordinasi untuk memastikan kelancaran arus mudik, termasuk kesiapan moda transportasi serta fasilitas pendukung seperti rest area, khususnya bagi pemudik roda dua.
“Kami sudah menyampaikan sejumlah langkah antisipasi kepada pemerintah daerah, baik provinsi maupun kabupaten/kota, untuk memastikan perjalanan masyarakat lebih aman, nyaman, dan selamat,” katanya.
Sementara itu, Gubernur Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa memastikan bahwa Pemerintah Provinsi Jawa Timur kembali menyelenggarakan program mudik gratis bagi masyarakat.
Program ini mencakup layanan jalur darat serta fasilitas khusus bagi pemudik roda dua.
“Seperti sebelumnya, ada mudik gratis jalur darat, termasuk pengangkutan sepeda motor secara terpisah bagi pemudik yang menggunakan kendaraan roda dua,” ujar Khofifah.
Dia menyatakan pemerintah terus berupaya memastikan kelancaran arus mudik Lebaran 2025 melalui berbagai kebijakan, termasuk subsidi transportasi dan program mudik gratis, guna mendukung mobilitas masyarakat dengan lebih aman dan nyaman.
Pemain Aston Villa Marco Asensio mengeksekusi penalti saat pertandingan leg pertama babak 16 besar Liga Champions kontra Club Brugge di Jay Breydel Stadium, Belgia, Rabu (5/3/2025). Villa menang 3-1.
Aston Villa mencuri keunggulan lebih dahulu lewat gol cepat Leon Bailey pada menit ke-3. Gol bermula dari tendangan bebas yang disambut Tyrone Mings dengan menyodorkan bola ke arah Bailey yang bebas dari pengawalan di dalam kotak penalti.
Bailey melesatkan tembakan keras yang tak mampu dihalau kiper Simon Mignolet sehingga membuat tim tamu memimpin dengan skor sementara 1-0.
Tuan rumah yang tertinggal, mulai mencoba membalikkan keadaan melalui serangan Ardon Jashari maupun tendangan sudut Christos Tzolis namun belum membuahkan hasil.
Villa nyaris menambah keunggulan pada menit ke-9 melalui Marcus Rashford yang menyambut umpan yang akurat dan berhadapan satu lawan satu dengan kiper. Ia melepaskan tendangan mendatar ke sisi kanan gawang, namun mampu digagalkan Mignolet.
Mengandalkan serangan balik yang cepat, Brugge berhasil memecahkan kebuntuan lewat gol Maxim De Cuyper pada menit ke-12. Menerima umpan datar dari Christos Tzolis, Maxim melakukan kontrol dan menembak bola ke pojok kanan yang tak mampu dibendung kiper Emiliano Martinez, yang membuat kedudukan imbang 1-1.
Kedua tim saling mencoba mengendalikan permainan lewat penguasaan bola sambil menciptakan peluang menyerang.
Pada menit ke-31, Brugge hampir membalikkan keadaan melalui tembakan Chmesdine Talbi di dalam kotak penalti setelah menerima bola rebound, namun masih dibendung lewat aksi penyelamatan sensasional dari Martinez.
Menjelang akhir babak pertama, Villa menguasai bola dan menampilkan umpan-umpan yang rapi dari pemain ke pemain sambil menunggu saat yang tepat untuk membuka pertahanan lawan dan menyerang dengan cepat melalui serangan balik. Namun, tidak ada gol yang tercipta hingga wasit Joao Pinheiro meniup peluit untuk mengakhiri babak pertama.
Kedua tim saling Kembali saling menekan pertahanan pada babak kedua pertandingan. Percobaan serangan dari Brugge melalui Kyrian Sabbe masih diblok oleh pemain belakang lawan. Sebuah percobaan tendangan dari luar kotak penalti oleh Raphael Onyedika juga berhasil diamankan Martinez.
Sebaliknya, Marcus Rashford yang bermain agresif juga belum memberikan ancaman serius bagi pertahanan Brugge.
Pelatih Aston Villa Unai Emery mengubah strategi dengan memasukkan Marco Asensio (Aston Villa) menggantikan Rashford pada menit ke-64. Tak lama berselang, Asensio menciptakan ancaman bagi ke gawang Brugge saat melesatkan tembakan namun masih diblok Mignolet.
Sebuah peluang bagus diciptakan Villa saat Matty Cash menerima bola rebound dari pemain belakang, namun tembakan masih melambung di atas mistar gawang,
Keberuntungan berpihak bagi Villa melalui gol bunuh diri Randon Mechele pada menit ke-82. Randon yang berusaha menghalau bola setelah sebuah umpan silang, namun justru mengirimkannya ke tiang kanan gawang sendiri yang membuat Villa unggul dengan skor 2-1.
Menjelang berakhirnya laga, Villa kembali mendapat hadiah penalti akibat pelanggaran Christos Tzolis saat merebut bola dari lawan. Asensio mengeksekusi tendangan dari titik putih dengan sempurna untuk menambah keunggulan bagi Villa menjadi 3-1 yang bertahan hingga laga usai dengan tambahan waktu 4 menit.
Kemenangan tersebut menjadi modal penting bagi Aston Villa untuk membuka peluang lolos ke perempat final Liga Champions musim 2024-2025.
Anggota tim kurator PT Sri Rejeki Isman Tbk. (Sritex) Nurma Sadikin memberikan keterangan pers di Istana Kepresidenan RI, Jakarta, Senin (3/3/2025).
Tim Kurator dari PT Sri Rejeki Isman Tbk. (Sritex) mempekerjakan kembali karyawannya yang terkena PHK dengan memberikan opsi penawaran pada investor untuk menyewa aset perusahaan, yakni mesin industri guna mempertahankan nilai aset.
Anggota tim kurator Sritex Nurma Sadikin mengatakan bahwa pihaknya membuka opsi penyewaan alat berat untuk investor sambil menunggu proses lelang selesai agar mempertahankan nilai harta pailit dan menjaga nilai aset.
“Kami sudah dalam proses komunikasi. Dalam 2 minggu ini kurator akan memutuskan siapa investor yang akan menyewa terhadap aset Sritex. Ini akan menyerap tenaga kerja sehingga karyawan yang terkena PHK dapat direkrut kembali oleh penyewa yang baru,” kata Nurma saat memberikan keterangan di Istana Kepresidenan RI, Jakarta, Senin.
Dalam 2 pekan ke depan, kata Nurma, karyawan yang terkena PHK dapat bekerja kembali di bawah pengelolaan perusahaan yang baru. Begitu pula dengan skema rekrutmen yang akan dibuka oleh perusahaan penyewa.
Saat ini, tim kurator terus membuka penawaran bagi para investor yang menggeluti bidang tekstil untuk dapat menyewa alat berat milik Sritex.
Menurut dia, opsi penyewaan ini bertujuan agar mesin tekstil tetap beroperasi sehingga dapat mempertahankan nilai harta pailit milik Sritex sampai proses lelang menetapkan pemilik aset berikutnya.
Nurma menegaskan bahwa nama Sritex tidak dipakai lagi oleh penyewa maupun pemenang lelang sebagai pemilik aset yang baru.
“Sudah dengan investor yang baru. Kami tidak tahu PT apa nanti yang akan kami putuskan dalam tahap negosiasi,” kata Nurma.
Di sisi lain, tim kurator berkomitmen untuk memastikan hak-hak pekerja tetap terpenuhi, termasuk pesangon dan hak lainnya yang saat ini sedang dalam pendaftaran tagihan.
Berdasarkan informasi yang dihimpun, Dinas Perindustrian dan Tenaga Kerja (Disperinaker) Kabupaten Sukoharjo mengatakan bahwa karyawan PT Sritex berhenti bekerja mulai 1 Maret 2025.
Terkait dengan hal tersebut, pihaknya sudah menyampaikan sejak awal bahwa yang menjadi hak karyawan adalah jaminan hari tua, jaminan kehilangan pekerjaan, dan pesangon.
Kepala Disperinaker Kabupaten Sukoharjo Sumarno mengatakan bahwa selama ini perusahaan sudah membayarkan premi secara tertib.
Sementara itu, Direktur Utama PT Sritex Iwan Kurniawan Lukminto menyampaikan apresiasi atas loyalitas dan dedikasi karyawan yang telah bersama membangun perusahaan tekstil tersebut.
Menurut dia, terdapat sekitar 8.000 karyawan Sritex di Kabupaten Sukoharjo yang harus kehilangan pekerjaan akibat pailit tersebut.
Kabid Humas Polda Jabar Kombes Polisj Jules Abraham Abast (tengah depan) saat ungkap kasus pembunuhan ibu dan anak di Mapolda Jabar, Kota Bandung, Senin (3/3/2025).
Kepala Bidang Humas Polda Jabar Komisaris Besar Polisi Jules Abraham Abast menjelaskan bahwa AA berperan membenturkan kepala Amelia serta mempersiapkan kendaraan Toyota Alphard yang digunakan untuk menyimpan dan mengangkut jasad korban.
“Tersangka AA membenturkan kepala korban Amelia. Selain itu, dia juga mempersiapkan kendaraan Alphard yang awalnya menghadap ke kebun, lalu diputar menghadap ke jalan. Kendaraan ini diketahui digunakan untuk mengangkut kedua korban,” kata Jules di Bandung, Senin.
Tersangka AA merupakan anak tiri dari tersangka utama, yakni Yosep Hidayah (YH), yang menjadi dalang kasus pembunuhan anak dan ibu tersebut.
Jules mengungkapkan bahwa hingga saat ini penyidik telah ditetapkan lima orang tersangka dalam kasus ini, dua orang di antaranya, yakni YH dan MR, sudah divonis Pengadilan Negeri Subang.
“YH telah dijatuhi hukuman 20 tahun dan MR dihukum empat tahun penjara. Dan terhadap tiga orang lagi tentu berproses,” katanya.
Sementara itu, Direktur Reserse Kriminal Umum Polda Jabar Komisaris Besar Polisi Surawan menambahkan bahwa berkas perkara tersangka AA telah dinyatakan lengkap (P21) oleh Kejaksaan Negeri Subang.
Oleh karena itu, polisi langsung melakukan penangkapan dan penahanan terhadap tersangka AA agar tidak melarikan diri
“Kami melakukan penangkapan dan penahanan untuk nanti selanjutnya kita serahkan kepada kejaksaan dalam rangka tahap dua,” katanya.
Surawan menjelaskan bahwa keberadaan AA di lokasi kejadian diperkuat oleh saksi kunci, salah satunya seorang sopir angkot yang melihat AA memutar kendaraan Alphard hingga menghambat arus lalu lintas.
“Bahwasanya AA itu memang betul-betul berada di TKP. Artinya ada peran pada hari kejadian, di mana AA ini memutar kendaraan yang sebelumnya menghadap ke kebun kemudian diputar kepalanya menghadap ke jalan raya,” katanya.
Hingga saat ini, polisi masih belum melakukan penahanan terhadap dua orang tersangka lainnya, yaitu Mimin (istri kedua Yosep) dan Arighi Reksa Pratama (anak dari Mimin). Meski begitu, keduanya masih dalam pemantauan polisi dan diberlakukan wajib lapor.
“Berkas perkara keduanya masih berproses. Untuk kedua tersangka masih kita lakukan pemantauan terus, dan kita berlakukan wajib lapor,” katanya.
Arsip foto – Pemain Real Madrid Brahim Diaz (kiri) berebut bola dengan bek Real Betis Chadi Riad saat pertandingan Liga Spanyol di Stadion Benito Villamarin di Seville, Spanyol (9/12/2023).
Madrid unggul terlebih dahulu melalui Brahim Diaz, namun Betis membalikkan keadaan berkat gol Johnny Cardoso dan Isco, demikian La Liga.
Madrid pun tertahan pada peringkat kedua klasemen Liga Spanyol dengan 54 poin hasil 26 pertandingan, satu poin di bawah Barcelona yang memuncaki klasemen dan baru bermain Minggu malam WIB.
Betis sendiri naik ke posisi keenam dengan 38 poin dari 26 laga atau 11 poin dari zona empat besar.
Madrid unggul dalam penguasaan bola dengan 59 persen, namun Betis tampil lebih tajam dengan tiga peluang tepat sasaran dari total 18 peluang.
Madrid unggul cepat pada menit kesepuluh setelah umpan Ferland Mendy diubah menjadi gol oleh Brahim Diaz.
Betiis menyamakan kedudukan 1-1 pada menit ke-34 setelah umpan sepak pojok Isco dikonversi menjadi gol oleh Johnny Cardoso.
Pada babak kedua, Betis mendapatkan peluang membalikkan keadaan setelah mendapatkan hadiah penalti karena Jesus Rodriguez dilanggar Antonio Rudiger di kotak terlarang.
Isco sukses melaksanakan tugasnya setelah tendangannya tak dapat dihentikan oleh kiper Madrid Thibaut Courtois sehingga skor berubah 2-1 pada menit ke-54.
Tim Balai Besar Taman Nasional Teluk Cendrawasih bersama kelompok masyarakat binaan melepasliarkan tukik penyu di Teluk Wondama, Papua Barat.
Menurunnya populasi penyu di Taman Nasional Teluk Cenderawasih mendorong Alfons Kaikatui beserta timnya untuk bergerak melindungi satwa laut yang sangat penting ini.Penyu memiliki peran krusial dalam menjaga keseimbangan ekosistem laut, sehingga penting untuk menjaga kelestariannya.Alfons beserta kelompok masyarakatnya, Pibata, secara rutin berpatroli di pesisir Pulau Warundi, Kecamatan Rumberpon, yang selama ini dikenal sebagai lokasi peneluran penyu.Dalam patroli tersebut, mereka memantau tanda-tanda aktivitas penyu, seperti sarang, kulit telur, dan jejak di pasir.Telur-telur penyu yang ditemukan kemudian direlokasi ke tempat penetasan semi alami di Desa Isenebuai. Upaya ini bertujuan untuk menyelamatkan telur-telur tersebut dari gangguan manusia maupun alam.Pibata merupakan kelompok yang aktif melakukan kegiatan terkait konservasi penyu. Kelompok ini bekerja sama dengan berbagai pihak untuk menjaga kelestarian penyu.Menurut Alfons, kelompok ini terbentuk pada 3 Desember 2019 dan dikenal dengan nama Pibata yang berarti penyu.Pihaknya berkomitmen untuk mengembangbiakkan telur penyu hingga menjadi tukik dalam upaya menjaga kelestarian kawasan Taman Nasional Teluk Cendrawasih.”Setelah menetas, tukik penyu tersebut kami lepas kembali ke habitatnya,” kata Alfons.Kelompok Pibata yang beranggotakan 39 orang ini juga terlibat aktif mengajak masyarakat di Desa Isenebuai dan desa-desa sekitar untuk melestarikan penyu.Pengabdian ini berperan penting dalam menjaga kelestarian Taman Nasional Teluk Cendrawasih yang luasnya kurang lebih 1.453.500 hektare dari Kabupaten Nabire, Papua Tengah hingga Kabupaten Teluk Wondama, Papua Barat.Pemerintah telah menetapkan Taman Nasional Teluk Cendrawasih sebagai taman laut terluas di Indonesia, sesuai dengan Keputusan Menteri Kehutanan Nomor 8009/Kpts-II/2002.Optimalisasi pengelolaan kawasan ini tentu saja memerlukan peran aktif masyarakat setempat, khususnya yang berdomisili di dalam dan sekitar kawasan atau daerah penyangga tersebut.Balai Taman Nasional Teluk Cendrawasih (TNTC) juga memberdayakan sejumlah kelompok masyarakat, salah satunya Pibata di Desa Isenebuai, Teluk Wondama.Selama ini, Pibata berperan besar dalam upaya konservasi penyu. Berdasarkan catatan Balai TNTC, pada tahun 2024 lalu, sekitar 343 tukik hasil penetasan semi alami kelompok Pibata telah dilepasliarkan ke alam.Selain Pibata, ada dua kelompok masyarakat lain di Kabupaten Nabire yang turut terlibat dalam kegiatan konservasi penyu, yakni Kelompok Guraja Indah di Desa Sima dan Kelompok Irantuar di Desa Yeretuar.”Dua kelompok yang kami bina di Nabire ini sudah terlibat dalam kegiatan konservasi penyu sejak tahun 2024,” terang Kepala Balai TNTC, Supartono.
Wisatawan asing menikmati makanan tradisional sambil minum kopi di ‘Festival Ngopi Sepuluh Ewu’ di Desa Adat Osing Kemiren, Kabupaten Banyuwangi, Jawa Timur.
Wisatawan lokal dan mancanegara bergabung dengan warga Desa Kemiren, Kecamatan Glagah, dalam rangka Festival Ngopi Sepuluh Ewu (yang berarti minum 10 ribu cangkir kopi) tahunan.
Dalam festival ini, deretan rumah di desa tersebut disulap menjadi kedai kopi dadakan, dengan teras yang disulap menjadi area duduk dengan meja dan kursi klasik. Selain itu, warga juga disuguhi kopi dalam cangkir kuno yang diwariskan turun-temurun.
Selama festival berlangsung, wisatawan lokal dan mancanegara dapat mencicipi beragam kopi, mulai dari Arabika dan Robusta hingga house blend yang diracik warga Desa Kemiren, pusat kebudayaan Suku Osing, atau penduduk asli Banyuwangi.
Sambil menyeruput kopi, alunan lagu-lagu daerah Banyuwangi yang diiringi alat musik gamelan menambah suasana nyaman.
Atraksi seni dan budaya Desa Adat Osing Kemiren juga menyedot perhatian ribuan pengunjung yang hadir dalam festival yang didukung oleh Pemerintah Kabupaten Banyuwangi tersebut.
Setiap tahun, warga Desa Kemiren memperingati hari jadi desanya dengan menampilkan atraksi seni dan budaya Osing.
Acara minum kopi tradisional ini rutin digelar sejak 2014 dan menjadi agenda yang ditunggu-tunggu wisatawan yang datang hingga ribuan orang untuk memeriahkan acara di desa tersebut.
Kelompok Sadar Wisata Desa Adat Osing Kemiren mengatakan, selain ribuan wisatawan domestik, puluhan wisatawan mancanegara turut hadir dalam festival tahun ini.
Ketua kelompok, Moh Edi Saputro, menginformasikan, wisatawan lokal datang dari beberapa daerah lain, seperti Jakarta, Bali, Surabaya, dan kabupaten tetangga.
Sementara itu, wisatawan mancanegara sebagian besar berasal dari Eropa. Mereka menyempatkan diri untuk datang ke Desa Kemiren sekaligus menjelajahi tempat wisata lain di Kabupaten Banyumas.
Warga desa yang sebagian besar merupakan Suku Osing ini memiliki tradisi minum kopi. Bagi mereka, kopi merupakan sajian wajib bagi tamu yang berkunjung ke rumah.
Festival kopi juga menjadi sarana efektif untuk mempromosikan wisata budaya di masing-masing daerah dengan cara yang kreatif, edukatif, dan interaktif.
Dengan pendekatan kreatif tersebut, kabupaten ini berhasil menarik minat wisatawan lokal dan mancanegara.
Program pemerintah daerah yang dilaksanakan oleh Pemerintah Desa Kemiren adalah mempromosikan wisata budaya dengan menyelenggarakan kegiatan budaya tahunan, seperti pertunjukan tari tradisional, kuliner tradisional, dan festival budaya.
Selain kopi, warga desa juga menyediakan kudapan tradisional untuk melengkapi momen kebersamaan.
Bagi warga lokal di Kabupaten Banyumas, festival kopi juga menjadi ajang kumpul bersama teman lama, bercengkrama dengan teman sekolah, dan lain sebagainya.
Budaya masyarakat Osing adalah menghormati tamu. Warga Desa Adat Kemiren memperlakukan siapa saja yang datang seperti keluarga sendiri.
Tradisi minum kopi juga menjadi bagian dari Festival Banyumas. Tidak hanya sekadar ajang minum kopi bersama, tetapi juga ajang untuk menunjukkan nilai-nilai luhur Suku Osing.
Festival kopi merupakan pagelaran budaya yang menggambarkan keramahan dan kedermawanan masyarakat Osing, sekaligus mempererat rasa persaudaraan antar warga.
Di ulang tahunnya yang ke-167 tahun ini, warga Desa Osing Kemiren memanfaatkan festival ini untuk melestarikan budaya, sekaligus mendongkrak perekonomian warga.
Dengan terus memperkenalkan tradisi desa, diharapkan semakin banyak wisatawan yang berkunjung ke desa yang letaknya tak jauh dari pusat Kota Banyumas ini.
Desa Adat Kemiren menjadi destinasi wisata yang lengkap. Desa ini memiliki keindahan alam, seni yang menawan, serta budaya yang dilestarikan secara turun-temurun.
Desa ini telah mendapatkan sertifikasi sebagai Desa Wisata Berkelanjutan pada tahun 2021 oleh Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif.
Wisatawan yang datang ke desa ini disuguhi berbagai atraksi edukasi, kuliner, dan budaya, antara lain.
Pasar Kampung Osing , warung makan Pesantogan Kemangi , dan kawasan rumah adat Osing di desa ini menjadi daya tarik tersendiri bagi wisatawan.
Desa Wisata Adat Osing Kemiren juga berhasil meraih juara 2 dalam Anugerah Desa Wisata Indonesia 2024 yang diselenggarakan oleh Kementerian Pariwisata, untuk kategori Kelembagaan dan Sumber Daya Manusia (SDM).
Penghargaan tersebut diraih karena dinilai berhasil memperkuat ekosistem pemberdayaan sumber daya manusia di desanya untuk meningkatkan lapangan pekerjaan dan meningkatkan perekonomian warga.
Tak hanya warga sekitar yang antusias menyambut wisatawan dengan sajian budaya, pemerintah desa juga memberikan pelatihan pengelolaan pariwisata kepada pemilik homestay dan pelaku usaha pariwisata lainnya agar usaha mereka dapat terus berkembang dan berkelanjutan.
Menjaga budaya bukan hanya menghargai warisan leluhur dan melestarikan kekayaan adat istiadat setempat.
Masyarakat Kemiren telah menunjukkan bahwa upaya menjaga kekayaan budaya juga menjadi andalan masa depan, terutama bagi pemberdayaan ekonomi masyarakat.
Dominasi ekonomi G7 yang melemah ditandai dengan penurunan pangsa Produk Domestik Bruto (PDB) global dari 67 persen pada tahun 1990 menjadi 44 persen pada tahun 2022.
“Kita bisa lihat dinamika utama, ada penurunan dominasi dari negara-negara maju yang tergabung pada G7,” ujar Direktur Perdagangan, Investasi, dan Kerja Sama Ekonomi Internasional Kementerian PPN/Bappenas Laksmi Kusumawati dalam Seminar Nasional: Outlook Hukum dan Ekonomi Indonesia Tahun 2025 di Jakarta, Kamis.
Saat ini, lanskap global semakin terfragmentasi dan tak dapat diprediksi dengan banyak pemain yang mempengaruhi berbagai wilayah dan sektor.
China menjadi pemain penting dalam dinamika ekonomi global karena mengalami kebangkitan dengan pangsa PDB meningkat dari 2 persen pada tahun 1990 menjadi 17 persen pada tahun 2022. Negara Tirai Bambu menjadi kekuatan manufaktur utama dan mitra dagang terbesar bagi banyak negara.
Pertumbuhan China diiringi perubahan kebijakan perdagangan AS yang menciptakan potensi perang dagang, fluktuasi dolar AS yang menimbulkan ketidakpastian dalam perdagangan global, dan penurunan biaya pengiriman yang menunjukkan pelemahan permintaan global.
“Ini bisa menjadi tantangan dan peluang bagi Indonesia,” katanya.
Tantangan yang muncul akibat sejumlah dinamika ekonomi global ialah peningkatan hambatan perdagangan (proteksionisme). Hal ini tercermin dari kekhawatiran ekonomi dan keamanan, terutama yang ditujukan pada dominasi manufaktur China.
Di sisi lain, absennya pemimpin global tunggal memperburuk kompleksitas geopolitik, memicu persaingan regional, dan ketidakstabilan.
Adapun peluang dari keadaan ekonomi global terkini ialah kesempatan bagi pertumbuhan industri di negara berkembang di tengah sengketa tarif antara kekuatan besar.
“Ekonomi berkembang ini juga mengalami peluang dengan adanya pertumbuhan industri untuk di negara-negara berkembang,” ungkap Laksmi.
“Secara matematis, peluang itu masih mungkin. Anda harus bermain dalam setiap pertandingan. Tiga hari yang lalu, kami bisa memperkecil jarak,” kata Arteta dalam laman Arsenal pada Selasa.
Arteta bahkan melontarkan pernyataan ‘langkahi mayatku’ untuk menunjukkan keyakinannya bahwa Arsenal masih berpeluang mengejar Liverpool.
“Ketika Anda berada pada posisi ini, Anda ingin lebih dan lebih. Saya tidak akan berhenti ‘langkahi mayatku’ bila kami berpikir untuk menyerah,” tegasnya.
Arsenal menghadapi tantangan besar setelah kalah dari West Ham akhir pekan lalu, yang mengakhiri catatan 15 pertandingan tidak terkalahkan di Liga Premier musim ini.
Kendati tertinggal jauh dari Liverpool, Arteta tetap optimistis bahwa setiap pertandingan merupakan kesempatan untuk memperkecil jarak.
“Kami akan terus berpikir positif dan memberikan segala yang kami bisa untuk meningkatkan probabilitas kami memenangkan pertandingan dan menjadi lebih baik dari lawan,” kata Arteta.
Dia terus mengajak timnya untuk tidak menyerah dan terus berjuang hingga akhir musim.
The Gunners akan bertamu ke klub peringkat ketiga, Nottingham Forest pada Kamis dini pukul 02.30 WIB lusa.